Sikap, Sifat dan Perilaku

3 Desember 2017

Bicara tentang sikap, sifat dan perilaku merupakan hal yang kita hadapi sehari hari. Manusia memiliki sifat sifat dasar, entah itu sifat positif ataupun negatif. Banyak orang yang peka menjadikan sifat manusia sebagai bisnis, sifat manusia yang ada juga didasari dengan kepentingan waktu seperti halnya mahasiswa yang tidak bisa membagi waktu antara kos kosan dengan kuliahan, mereka sampai tidak sempat mencuci baju, memasak dan merawat diri. Dari beberapa kondisi akan menimbulkan bisnis seperti catering, rumah makan, laundry, salon, gojek, gofood, goclean dan banyak lagi bisnis lainnya. Inilah yang menjadi kebiasaan dan juga jadi perubahan sifat kegenerasi selanjutnya. 

Kondisi yang ditimbulkan oleh hal hal diatas tadi menjadi kebiasaan baru bagi generasi selanjutnya dan akan ada lagi bisnis lainnya yang akan mempermudah pekerjaan manusia. Dari sifat sifat yang ada membawa perubahan sikap dan perilaku. Seperti halnya orang orang jadi malas bersosialisasi dengan cara tatap muka karena sudah ada media sosial dan teknologi yang ada saat sekarang ini. Perilaku yang menjadi anti-sosial karena hanya dengan gadget kita bisa melakukannya tanpa beranjak sedikitpun dari rumah dan kamar kita.

Pulang Malu Tak Pulang Rindu

17 Mei 2017
Udah kayak lagu aja, mungkin udah 2 bulan aku tak pulang kampung, bukan karena tidak mau aku mau mau saja pulang, malah kepingin, jarak kampungku dengan kota kuliahku itu hanya sekitar 2 jam, hanya saja aku masih malu, jika ditanya "Kapan Selesai?", aku belum siap untuk menjawab pertanyaan itu, aku takut orangtua kecewa. Aku sudah sangat rindu, aku rindu ibu, bapak, adik dan saudara saudaraku, tapi apalah dayaku yang belum bisa kasi secercah harapan untuk kalian banggakan.

Bapak Ibu, tenang anakmu disini sedang berjuang, berjuang melawan rasa malas, berjuang untuk membuat kalian bangga, aku tau kalian juga pasti sudah ditanya tanya tetangga "Anak kalian kapan selesai?" Itu sebab pertama aku masih enggan untuk pulang, ada saatnya aku pulang, tapi sekarang aku rasa belum. Maafkan jika diumur segini aku masih minta uang, masih dibayarkan uang kuliah, aku belum bisa mandiri disini, aku masih menyusahkan kalian.

Bapak Ibu, Aku sayang kalian, berikan sedikit waktu lagi untuk aku selesaikan semua urusanku disini, dan nanti tepat pada saatnya, akan kubayar lunas "hutangku" ini. Penyesalan memang datangnya diakhir, dan sekarang aku menyesal, I am Sorry All.

Blank

Ada yang Tau Ndak?

17 Februari 2017
Akhir - akhir ini, mungkin sudah dua bulan terakhir ini, ada yang lain pada telapak tanganku, kulitnya mudah mengelupas tapi tidak banyak, hanya sedikit sedikit seperti ganti kulit, cuman sedikit. Aku tidak tau apa penyebab sebenarnya, yang aku ingat ini seperti ganti kulit, jadi masih kubiarkan, tapi sekarang sudah sekitar dua bulan, dan keadaannya masih seperti ini, aku jadi makin khawatir. Tadi sempat aku searching juga, secara umum menyebutkan kalau itu terjadi karena cuaca, detergen dan alergi, aku tidak pernah bermasalah dengan detergen, dari dulu aku main main dengan detergen tidak terjadi apa apa, jika alergi pasti gatal gatal, sedangkan ini tidak ada gatalnya sama sekali, cuaca kurasa tidak mungkin, karena sudah dua bulan ini cuaca kan berganti ganti, tak mungkin karena cuaca. Aku masih bingung sampai sekarang, entah apa penyebabnya.

Satu lagi masalahku sekarang yaitu telapak tanganku mudah berkeringat, aku jadi khawatir, soalnya kemarin pernah baca kalau tangan mudah berkeringat itu, katanya kena paru paru basah. Itu yang belum aku tau sampai sekarang, apa penyebab kedua kelainan pada telapak tanganku ini. Bagi kawan - kawan yang tau penyakit apa yang sedang kualami ini, aku minta sharingnya sama kawan kawan ya, takutnya jika dibiarkan jadi tambah parah, aku belum kedokter karena aku belum merasakan sakit atau semacamnya, didiriku masih sehat - sehat aja, aku fikir tak ada hubungannya dengan kesehatan, hanya aku agak risih aja.

Sekali lagi kepada pembaca, walaupun pembacanya cuman sedikit, mungkin diantara yang sedikit itu tau tentang kelainan pada telapak tanganku ini, biar khawatirku hilang.

By Blank

Blank Dulu Sekarang

12 Februari 2017
Aku ingat saat masih kecil, saat masih SD dan SMP kala itu, aku salah satu orang yang rajin sekali beribadah, malahan aku yang azan di masjid Assa'adah (nama masjid yang ada di Buatan II). Dan pada saat bulan puasa, aku juga yang selalu barisan depan untuk tadarusan, kadang bisa sampai pagi tadarusan. Aku juga ingat biasanya saat bulan puasa, di Desa Buatan II (sekarang penyebutannya jadi Kampung Buatan II) selalu mengadakan pertandingan ataupun lomba Azan dan ngaji, aku selalu ikut, dan Alhamdulillah aku selalu juara. Ya mungkin itu bakat masa kecilku dan juga dari kecil dididik untuk taat beribadah.

Home Sweet Home

04 Februari 2017
Kemarin sore aku sampai di Buatan II, kampung tercinta, menemui keluarga. Maklum dah lama juga tak pulang, rasa rindunya udah membesar, ya namanya juga udah siap UAS dan sekarang lagi libur. Cukup lama juga lah waktuku bersama keluarga, melihat keadaan Ibu, bapak, adik - adikku dan juga keadaan rumah.  Kemarin pas pulang jumpa Bapak disimpang Mesjid Assa'adah, mesjid kebanggaan Kampung Buatan II, bapak abis dari mbeli bola lampu LED untuk ruang tengah, biar hemat listrik.

Sampai aku langsung istirahat, tak lama aku baring ibu langsung keluar dari kamar, ternyata ibu habis sholat. Aku istirahat agak 15 menit, lalu disuruh sholat, cukup lama juga aku tak sholat, tapi kalau dirumah tak sholat, kena ceramahi nantik. Sebenarnya bukan itu poinnya, seolah aku sholat karena takut sama orangtua, padahal seharusnya sholat karena takut pada Allah. selesai sholat langsung makan, terus keluar sebentar, mau lihat lihat keadaan sekitar sungai, soalnya rumahku dipinggr sungai Siak. Yah, masih sama, ramai remaja yang mengelilingi kantor Kepala Kampung, soalnya sudah dipasangi wifi. Aku juga sedang survei tempat yang bagus untuk online, soalnya mau bentang hammock juga. Tapi mungkin masih agak lama, soalnya malam itu aku masih sangat lelah.

Pulangnya aku langsung istirahat, mungkin kegiatan esok masih banyak, soalnya aku harus membersihkan pakaian - pakaian yang aku bawak pulang dan juga beberapa alatku ada yang kotor. ya setidaknya istirahat malam itu bisa pulihkan tenagaku. So, Welcome to Home Sweet Home.
By Blank

I Dont Know. . .lah

31 Januari 2017
Cukup lama juga tangan ini terhenti diatas keyboard laptop, hanya untuk memikirkan apa yang ingin aku tulis, kata orang gampang nulis, hanya tuangkan saja apa yang ada difikiran kita, tapi aku sudah mencoba berkali kali, tapi hanya ini yang bisa aku tulis. Kutundukkan wajahku kubiarkan jemariku berpindah pindah, dan aku hanya menulis apa yang aku ingin katakan sekarang. Orang orang diluar sekre masih asik dengan obrolannya, didalam hanya aku Faisal dan Bang Fandi.

Kucoba lagi memikirkan jauh agar aku mendapatkan inspirasi, tapi lamunanku terhenti didepan laptop ini. Sempat terfikir olehku tentang skripsiku yang judulnya saja aku belum tau apa. Tentang program kerja di Wanapalhi yang juga aku belum membuat sedikitpun RAB nya. apa mungkin ini efek dari liburan yang membuatku menjadi malas. Banyak sebenarnya yang aku fikirkan, hanya saja aku lebih memilih untuk tetap bersifat tegar seperti tidak terjadi apa apa, padahal dibalik itu semua, kepalaku sudah hampir mau pecah memikirkannya. Nungkin hilang aja satu masalah itu akan membantuku untuk tenang.